Luhut : Tak Ada Pengurangan Buruh Lokal di Blok Rokan

“Seperti di Morowali misalnya, sekarang kita buat politeknik, kita sekolahin di situ dan kemudian training-nya di dalam pabrik, sehingga mereka menjadi ahli. Mereka akan produktif, dan akan naik juga gajinya,” terangnya.

Hal itu, lanjut Luhut, dilakukan guna meningkatkan kualitas sumber daya manusia lokal untuk dapat diserap oleh industri di Morowali.

Mantan Kepala Staf Presiden itu juga menegaskan komitmen pemerintah yang mewajibkan investor dari negara manapun untuk menggunakan tenaga kerja lokal jika ingin berinvestasi di Indonesia. Dengan demikian, para buruh tidak perlu khawatir akan kalah bersaing dengan tenaga kerja asing, karena investasi asing harus memprioritaskan pekerja lokal.

“Para investor tersebut harus membawa teknologi ramah lingkungan di Indonesia. Selain itu syarat investasi di Indonesia itu adanya transfer teknologi, merekrut pekerja lokal sebanyak mungkin, dan harus ada nilai tambah,” paparnya.*(Sumber:IDN Jurnal)